Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Minggu, 25 Januari 2026
Hari Minggu Biasa III
Yes 8:23b – 9:3
Mzm 27:1,4,13-14
1 Kor 1:10-13,17
Mat 4:12-23
Digenapi
… supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi Yesaya. – Mat 4:14
Jika kita membaca Alkitab, kita akan sering menemukan di dalamnya kata digenapi, termasuk dalam bacaan Injil hari ini, di mana Tuhan Yesus menggenapi Firman yang disampaikan oleh Nabi Yesaya. Ini membuat saya belajar akan beberapa hal.
Yang pertama adalah iman. Saat Nabi Yesaya menyampaikan Firman tersebut, tentu umat kala itu tidak tahu kapan Firman tersebut akan digenapi, jadi dibutuhkan iman untuk percaya bahwa Tuhan pasti akan menggenapinya. Bukan hal yang mudah untuk percaya akan sesuatu yang belum kita lihat. Tapi itulah iman, justru karena kita percaya sekalipun kita belum melihatnya.
Yang kedua adalah mengenai kesabaran. Butuh waktu kurang lebih 700 tahun dari waktu Nabi Yesaya menyampaikan nubuatan hingga akhirnya Yesus datang untuk menggenapinya. Jadi bukan hanya iman yang dibutuhkan, tetapi kita juga harus sabar dalam menantikan waktu Tuhan.
Suatu pertanyaan yang bisa kita renungkan, apakah saat ini kita juga sedang menunggu penggenapan janji Tuhan dalam hidup kita? Dan sudahkah kita memiliki iman dan kesabaran dalam menanti penggenapan janji Tuhan? Firman hari ini kembali mengingatkan kita untuk memiliki iman bahwa Ia adalah Tuhan yang selalu menggenapi janji-Nya. Mungkin bagi mata manusia, waktu-Nya terlalu lama. Namun, sungguhkah demikian? Mungkin butuh waktu yang lama bagi kita untuk melihat penggenapan janji Tuhan karena kita sendiri yang belum siap menerima. Kita yang saat ini mungkin sedang diproses agar siap menerima apa yang Ia janjikan. Bangunlah iman untuk percaya bahwa janji-Nya pasti digenapi. Sementara menunggu, perbanyaklah waktu untuk mendekatkan diri dengan-Nya agar kita semakin peka dalam mendengar suara-Nya sehingga iman kita akan semakin kuat dalam masa penantian ini. (Me).
Teruslah berdoa dan percayalah bahwa janji Tuhan pasti akan digenapi dalam hidup saudara.
No responses yet