Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Jumat, 12 Oktober 2018

Gal 3:7-14
Mzm 111:1-6
Luk 11:15-26

Di Pihak Siapa?

Siapa tidak bersama Aku, ia melawan Aku dan siapa tidak mengumpulkan bersama Aku, ia mencerai-beraikan. – Luk 11:23

Injil hari ini menyatakan dengan tegas bahwa kita hanya dapat memilih satu pihak. Bersama dengan Tuhan atau menjadi lawan-Nya. Kita tidak bisa berada di tengah-tengah. Pilihannya, hitam atau putih, tidak ada abu-abu.

Jika kita sudah memilih berada dalam satu tim yang sama dengan Tuhan, maka kita harus setia untuk berada dalam tim tersebut. Suka duka harus dilalui bersama sebagai satu tim. Berada satu tim dengan Tuhan bukan jaminan bahwa kita hanya akan melewati yang menyenangkan saja. Kemungkinan justru akan lebih banyak tantangan yang harus kita hadapi. Karena sejak zaman dulu, tim Tuhan selalu menang, maka tim lawan pasti tidak suka dan akan berusaha dengan berbagai cara untuk menjatuhkan.

Namun tidak perlu takut, bersama Tuhan, kita pasti menang. Record Tuhan sebagai seorang pemimpin belum pernah terkalahkan. Meskipun diserang oleh banyak pihak, Ia selalu keluar sebagai pemenang. Perjuangan untuk menang bukanlah hal yang mudah. Terkadang bahkan harus sampai bercucuran darah dan air mata. Tapi yang pasti, kemenangan adalah bagian yang akan diterima.

Jika sudah terbukti satu tim dengan Tuhan pasti menang, mengapa kita masih berpaling kepada yang lain? (Dn)

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *